5 PROFESI DALAM MEREBUT HATI RAKYAT

Dalam beberapa tahun kedepan, kita akan menghadapi Pemilu 2014. Pesta demokrasi paling akbar di seantero Republik Indonesia. Dana sebelum masuk 2014 pun dibeberapa daerah di Indonesia akan menyenggarakan Pemilukada, baik itu Bupati, Walikota ataupu Gubernur.

Nah disini saya akan memberikan beberapa hal yang harus dilakukan oleh ormas politik atau partai politik dalam rangka menghadapi pesta demokrasi tersebut. Hal-hal yang saya sampaikan ini adalah terkait dengan Profesi-profesi yang harus digarap oleh para pelaku Politi di Indonesia ataupun dimanapun.

Hal Pertama adalah, Jadilah seorang Tokoh/Pembicara
Didalam Perpolitikan Indonesia dewasa ini yang penuh dengan pencitraan, maka hendaknya kita Harus sering muncul kedepan publik, tak peduli ngomongnya ngawur yang penting terkenal.

Hal kedua adalah, Jadilah seorang Ahli
Munculkan kemampuan kita, ke khasan kita, karakter kita yang kan membuat orang selalu ingat dengan kita. Contohnya seperti Roy Suryo, saat ada
masalah terkait dengan telematika maka orang akan langusng ingat pada Roy Suryo. Dan dengan itu kans anda untuk dikenal masyarakat luas akan gampang

Hal Ketiga adalah, Jadilah Relawan Sosial
Aktiflah dalam setiap kegiatan yang sifatnya sosial, orang Indonesia dewasa ini senang dibantu, senang yang gratisan. Jadi ketika kita semakin banyak melakukan yang gratisan/sosial semakin disukai rakyat. Meskipun ada slogan "ambil uangnya jangan pilih orangnya" tapi saya yakin cara ini lebih efektif ketimbang cara lainnya

Hal kempat adalah, jadilah Pengusaha
Menjadi seorang pengusah itu penting, karena kita ketahui bahwa untuk menjadi seorang politisi tak cukup hanya pintar. Butuh pendanaan yang besar, dan menjadi pengusaha adalah salah satu profesi yang bisa menghasilkan pendanaan yang besar. Atau jika kita tidak mampu untuk menjadi pengusaha, kita bisa menggandeng pegusaha yang sudah ada untuk menjadi mitra kita

Hal Kelima adalah, Jadilah Wartawan
Kita harus menguasai media, karena dengan media kita akan bisa mengekspos apa yang kita lakuakan. Bukan berarti kita tidak ikhlas, atau tidak ridho dengan apa yang kita lakukan hanya saja itu menjadi sesuatu yang penting dalam kompetisi politik pencitraan. Rakyat lebih memilih orang yang bekerja dan terlihat langsung, ketimbang yang ngumpet-ngumpet 

Inilah beberapa hal yang harus diperhatikan saat anda menjadi seorang politisi, saya yakin tidak semua orang bisa menghandle kelima nsur tadi. Maka dari itu jika anda seorang pimpinan organisasi, legkapilah tim anda dengan orang-orang yang memiliki kemampuan  seperti yang disebutkan diatas. Jadi anggota tim anada akan saling melengkapi.

Komentar

Postingan Populer